Penembak Gembala Sidang di Idaho Mengatakan Meditasi Adalah Penyebab Awal Semuanya

(Berita Mingguan GITS 26 Maret 2016, sumber: www.wayoflife.org)

Berikut ini disadur dari “The Man Who Shot Idaho Pastor,” Lighthouse Trails, 10 Mar. 2016: “Sebuah ‘manifest,’ ditulis oleh mantan marinir, Kyle Odom, lelaki 30 tahun yang menembak gembala sidang Tim Remmington, menyingkapkan bahwa hidupnya mulai berubah drastis ketika dia mulai melakukan meditasi untuk menghilangkan stres ketika di universitas. Pengalaman-pengalaman meditasi memimpin dia hingga berhubungan dengan roh-roh halus (yang dia kira adalah alien) dan akhirnya kepada dua kali pencobaan bunuh diri dan lalu penembakan gembala sidang Remmington. Walaupun Lighthouse Trail tidak mengatakan bahwa setiap orang yang mempraktekkan meditasi akan menjadi gila dan mulai menembak orang, kami tetap pada peringatan kami selama 14 tahun ini bahwa meditasi bisa memperkenalkan orang kepada kuasa roh-roh jahat. Bagi sebagian besar orang, kerajaan kuasa jahat ini menipu mereka kepada suatu kondisi yang terlena, dan bisa saja mereka terlihat lebih tenang. Bagi praktisi meditasi lainnya, seperti murid di Le Tourneau Christian University yang lulus dan memberitahu orang tuanya bahwa dia sekarang atheis, mereka menjadi menyimpang dari iman Kristiani. Iblis memiliki banyak metode untuk menyesatkan jiwa seseorang. Dan bagi sebagian lain, roh-roh jahat menganiaya dan menyiksa jiwa mereka, sampai mereka akhirnya menjadi seperti Kyle Odom. Okultisme (wilayah Iblis) bukanlah sesuatu yang bisa kita jadikan mainan. Ketika kita pikirkan bahwa 90% sekolah tinggi dan universitas Kristen memperkenalkan kerohanian kontemplatif (suatu sistem kepercayaan yang mementingkan meditasi) ke dalam kehidupan siswa-siswi mereka, maka mestinya setiap orang Kristen dan pemimpin Kristen bergidik dan bertobat karena membiarkan hal ini terjadi dan masuk ke dalam gereja-gereja. …Richar Foster [seorang guru kontemplatif] memberitahu para pengikut kontemplatifnya, bahwa mereka perlu mengucapkan suatu doa perlindungan sebelum mempraktekkan doa kontemplatif. Mengapa ini diperlukan, kecuali kalau memang mereka sedang memasuki wilayah roh jahat? Meditasi memimpin seseorang untuk percaya bahwa Allah ada dalam segala sesuatu dan segala sesuatu saling terhubung. Kepercayaan ini adalah agama anti-kristus, dan inilah mengapa ketika mempraktekkan meditasi, orang-orang akan dipengaruhi oleh roh-roh. … Sambil kami membaca berita tentang Kyle Odom hari ini, kami diingatkan tentang mistik kontemplatif, Thomas Merton, yang menyamakan meditasi kontemplatif dengan minum obat halusinogenik LSD. Manifesto Odom mengekspresikan banyak pengalaman yang mirip dengan orang yang high berat LSD, tetapi ini bukan LSD, melainkan meditasi, hal yang bahkan dipromosikan oleh pemimpin-pemimpin Kristen.”

This entry was posted in Kesesatan Umum dan New Age. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *